Penyaluran BLT DD Tahun 2023 Serta Peletakan Batu Pertama Gedung Serba Guna Di Desa Muara Dua
Bengkulu,kaur, suarapedia.id – Pemerintah Desa muara dua salurkan Bantuan langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun anggaran 2023, kepada 28 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), di kantor Desa muara dua kamis (30/03/2023).
Penyaluran BLT DD Desa muara dua tahap satu mencakup triwulan pertama, terhitung dari bulan Januari sampai Bulan Maret dengan rincian Rp. 300.000,-/ bulan, maka masyarakat penerima manfaat, menerima BLT-DD sebesar Rp 900.000,-.
Ada dua agenda kegiatan yang bersumber dari Dana Desa Tahun 2023 dimulai dari Bulan Maret hingga Desember akan datang.
Pemerintah Desa Muara Dua, Melaksanakan Pembagian BLT DD kepada Keluarga Penerima Menfaat (KPM) keluarge tingkat kemiskinan ekstrem di desa Muara Dua dan selanjutnya melakukan Kegiatan Pembangunan Gedung Serbaguna GSG berukuran 9×12 meter dengan total dana Rp 455380,300 bersumber dari dana desa Tahun 2023 desa Muara Dua Kecamatan Nasal.
Kepala desa muara dua mengatakan “kegiatan Dana Desa tahun 2023 ini kita mulai dengan pembagian BLT dan Pembangunan Gedung Serbaguna (GSG) mohon doa dan dukungan masyarakat semua atas keberlangsungan pembangunan ini nantinya,dimana pekerjaan nya secara swadaya dan dikerjakan oleh masyarakat desa kita sendiri.
Kemudian untuk penerima BLT DD tahun 2023 ini dengan regulasi tehnis serta mengacu kepada UU kemendes untuk penerima BLT DD tahun ini dengan skala prioritas Keluarga Miskin extrim yang ada di desa Muara Dua,dengan melalui tim serta Musyawarah desa yang sudah dilaksanakan oleh kita semua secara bersama sama dan keterbukaan adalah dengan hasil musyawarah sehingga ditetapkan secara bersama sama” jelas Ansori.
“Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Memberikan arahan dan himbauan tentang keamanan dan Kamtibmas di lingkungan masyarakat desa serta bagi Pemerintah Desa dengan berlangsungnya kegiatan Dana Desa mari sama sama kita menciptakan keamanan dan ketertiban umum kepada masyarakat terkhusus desa Muara Dua Kecamatan Nasal umumnya”, ungkap Iptu Pidi Setiawan.
Hadir dalam acara tersebut, Kepala Desa Muara Dua dan jajaran, BPD, Koramil Babinsa Kaur Selatan, Kapolsek Sektor Nasal serta Bhabinkamtibmas, calon Penerima BLT DD tahun 2023, Pendamping Desa, kecamatan, pendamping tehnik serta tamu undangan.