Bhabinkamtibmas Mekar Asri Aipda.Ahmadin Bersama Warga Gotong Royong Bangun Pos Kamling.
Tulang Bawang Barat-(suarapedia.id)- Dalam rangka meningkatkan keamanan, ketentraman, dan kenyamanan lingkungan, Bhabinkamtibmas Polsek Tulang Bawang Tengah Polres Tulang Bawang Barat Polda Lampung, Aipda Ahmadin, bersama warga, secara swadaya dan bergotong-royong membangun dan mendirikan Pos Kamling di tiyuh Mekar asri Kecamatan Tulang Bawang Tengah Kabupaten Tulang Bawang Barat, Kamis, (30/11/2023) Pagi.
Kapolres Tulang Bawang Barat AKBP Ndaru Istimawan., S.I.K., melalui Kapolsek Tulang Bawang Tengah Kompol Ansori., menegaskan, dalam melaksanakan tugas pokoknya, Bhabinkamtibmas haruslah rutin mengunjungi rumah warga dan bertatap muka untuk berdialog dengan mereka.
“Melakukan pengaturan pengamanan kegiatan masyarakat, menerima informasi terjadinya gangguan Kamtibmas, memberikan perlindungan, bantuan dan solusi setiap permasalahan yang ada di masyarakat. Dalam setiap kegiatan yang terdapat di Masyarakat tidak ada yang luput dari pantauan Bhabinkamtibmas,” tegas Kapolsek Kompol Ansori.
Ditempat terpisah, Bhabinkamtibmas tiyuh mekar asri Kecamatan Tulang Bawang Tengah Aipda Ahmadin mengungkapkan bahwa pembangunan Pos Kamling dilakukan atas dasar kesepakatan warga sekitar, dan Pos Kamling didirikan sebagai tempat penjagaan keamanan di lingkungan Kampung/tiyuh.
“Alhamdulilah, warga tiyuh mekar asri selalu guyub dan rukun. Salah satunya seperti hari ini kita gotong royong dirikan Pos Kamling,” ucap Aipda Ahmadin.
Ia berharap dengan berdirinya Pos Kamling ini diharapkan betul-betul dimanfaatkan oleh warga terutama dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Dengan berdirinya Pos Kamling ini, tentunya warga harus aktif untuk ronda malam, dan harus berkomitmen saat tiba jadwalnya piket ronda maka harus datang,” pungkas.
(Humas Tubaba)
(Darwis)