BPBD Way Kanan Jalin Kerjasama Dengan BPBD Lampung Barat

Suarapedia.id – Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Way Kanan, Sufrianto, melakukan Penandatanganan Kerjasama Bidang Penaggulangan Kebencanaan Bersama Kepala BPBD Kabupaten Lampung Barat, Padang Priyo Utomo, di Kantor BPBD Kabupaten Lampung Barat. Selasa, (22/04/2025).
Perjanjian Kerjasama ini sebagai upaya memperkuat koordinasi dan Kerjasama dalam bidang penanggulangan bencana. Selain itu, juga sebagai tindak lanjut dari Nota Kesepahaman (MoU) yang telah disepakati sebelumnya antara Gubernur Provinsi Lampung, Gubernur Provinsi Sumatera Selatan, serta lima Kabupaten/Kota terkait.
PKS ini menjadi tonggak penting dalam mempertegas komitmen kedua daerah, yakni Kabupaten Way Kanan dengan Kabupaten Lampung Barat untuk saling membantu, meningkatkan koordinasi, serta memperkuat komunikasi, baik dalam tahap prabencana maupun pascabencana. Dengan adanya Kerjasama ini, diharapkan respons terhadap bencana yang terjadi di wilayah perbatasan dapat berjalan lebih cepat, efektif, dan terintegrasi.
Kepala BPBD Way Kanan, Sufrianto, menyampaikan bahwa Kerjasama ini bukan hanya tentang kesiapsiagaan teknis, tetapi juga membantu hubungan baik antarwilayah, khususnya dengan Kabupaten Lampung Barat.
“Kami berharap, melalui PKS ini, sinergi yang telah dibangun dapat terus ditingkatkan, menciptakan solidaritas yang kuat disaat menghadapi bencana,” ujarnya.
Melalui penandatanganan ini, disepakati untuk terus mempererat kerja sama lintas batas, memperkuat kapasitas daerah dalam penanggulangan bencana, serta mendorong terciptanya ketangguhan masyarakat di wilayah perbatasan Provinsi Lampung dan Provinsi Sumatera Selatan.