Buah Hati Ketua SMSI TUBABA Dapat Penghargaan Yudisium Offline
Redaksi Daerah
Bandar Lampung-(SuaraPedia.id)-Yudisium adalah pengumuman nilai kepada mahasiswa sebagai proses penilaian akhir dari seluruh mata kuliah yang sudah diambil.
Agata Cahyati Aini pada kesempatan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Yudisium secara offline karena berhasil meraih peringkat terbaik menurut versi FKIP, setelah empat tahun menimba ilmu di dalam Prodi Sejarah pada FKIP (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Unila (Universitas Lampung).
Agata Cahyati Aini (Agata) mengikuti Yudisium secara offline bersama 24 mahasiswa lain dari masing-masing Prodi di FKIP. Yudisium dilakukan di ruang aula FKIP UNILA. Kamis 17/03/2022.
Sedangkan mahasiswa lain mengikuti Yudisium secara online.
Sebagai kelanjutan dari yudisium, Wisuda akan dilakukan pada Sabtu (19/03/2022).
Agata sendiri sebagai putri ke dua dari Mukaddam, dan Ibu Ernawati.
Sedangkan abangnya Artha Kurnia Alam sebagai putra pertama juga telah mengikuti jenjang pendidikan hingga Strata 1 jebolan Fakultas MIPA Jurusan Mate-matika pada tahun 2017. Mukaddam diketahui sebagai Ketua SMSI (Serikat Media Siber Indonesia) Kabupaten Tulangbawang Barat.
“Saya berterima kasih kepada segenap pembimbing saya selama menjadi mahasiswi di Unila, berharap selanjutnya tetap dalam bimbingan untuk dapat menjalani hidup yang lebih benar dalam masyarakat.”ungkap Agata melalui hubungan seluler . (Tim SMSI).