Bandar LampungBerita DaerahBerita Media GlobalBerita TerkiniKabar LampungMesuji

Rapat Paripurna Istimewa Puncak Perayaan HUT Ke 13 Kabupaten Mesuji

Redaksi Daerah

Mesuji Lampung,(Suarapedia.Id)- Puncak Peringatan Hari Jadinya Kabupaten Mesuji Ke 13 Pemerintah Daerah Kabupaten Mesuji Bersama jajaran Jajaran DPRD Mesuji Melaksanakan Rapat Paripurna Istimewa Yang di Laksnakan Di Kantor DPRD Mesuji jum’at 26/11/21.

Turut Hadir Dalam Rapat Paripurna Istimewa Tersebut, Gubernur Lampung, atau yang mewakili,Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Mesuji,Danlanud Pangeran M. Bun YaminForkopimda Plus Kabupaten Mesuji,Segenap Tokoh Panitia Persiapan Pembentukan Kabupaten Mesuji (P3KM) dan Tokoh Pendiri Mesuji,Para Mantan Penjabat Bupati Mesuji,Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji,Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Mesuji,Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Mesuji, Ketua Bhayangkari Cabang Mesuji,Ketua Persit Kartika Candra Kirana Pejabat pada Lingkup Pemerintah Kabupaten Mesuji,Pimpinan Partai Politik, Organisasi Keagamaan, Organisasi Kemasyarakatan, Organisasi Profesi, dan Pimpinan Perusahaan di Kabupaten Mesuji.

Pada Kesempatan itu’ Bupati Mesuji Menyampaikan Bahwa Tepat Hari ini kita kembali memperingati hari lahir Kabupaten Mesuji yang telah memasuki usia 13 tahun, sejak kelahirannya yang ditetapkan melalui Undang-Undang Nomor 49 Tahun 2008 tentang Pembentukan Kabupaten Mesuji di Provinsi Lampung.

Namun, pada tahun ini peringatan diselenggarakan secara sederhana dan terbatas sesuai protokol kesehatan yang berlaku. Beberapa kegiatan yang telah dijadwalkan harus ditunda.

Mengingat, kita belum dapat memastikan kapan Pandemi Covid 19 akan berakhir, maka selaku ketua satgas Covid 19 kami menghimbau masyarakat untuk disiplin mematuhi protokol kesehatan. Pencegahan Covid 19 tidak hanya bergantung pada Pemerintah Daerah Bersama TNI, POLRI dan Organisasi Perangkat Daerah saja, tetapi juga tergantung pada semua elemen masyarakat dalam mematuhi Protokol Kesehatan. Menghadapi hal tersebut, kami Pemerintah Kabupaten Mesuji melalui refocusing anggaran telah melakukan berbagai upaya dalam penanganannya, baik dalam upaya pencegahan maupun pemberian bantuan bagi warga terdampak pandemi.

Bupati Mesuji Menambahkan’ Pada kesempatan yang mulia ini, ijinkan saya kembali mengingatkan kepada kita semua agar senantiasa mendisiplinkan diri untuk menerapkan protokol kesehatan dalam segala aktivitas sehari-hari demi kebaikan kita bersama. Sesuai dengan tema besar peringatan HUT ke-13 Kabupaten Mesuji kali ini, yaitu “Bangkit Bersama Bisa”, mudah-mudahan dapat memotivasi kita bersama untuk dapat segera pulih dari Pandemi Covid 19.

‘ Perjalanan 13 tahun Kabupaten Mesuji, telah mengalami berbagai dinamika dan berbagai capaian pembangunan yang dapat kita lihat dan kita rasakan manfaatnya. Hal ini tentu tidak lepas dari sinergi yang baik antar stakeholder, termasuk di dalamnya peran serta dari segenap Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Mesuji atas kerja sama dan dukungan selama ini kepada Pemerintah Kabupaten Mesuji dalam melaksanakan pembangunan.

Untuk itu, pada kesempatan yang baik ini, izinkan saya atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Mesuji menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Mesuji yang terhormat.

Melalui Moment ini juga Saya berharap hubungan kerja sama yang terbina dengan baik antara legislatif dan eksekutif ini semakin harmonis dari waktu ke waktu dalam rangka mendukung percepatan pembangunan dan pencapaian visi misi Kabupaten Mesuji.

Untuk itu lanjutnya lagi, saya mengajak kita semua untuk bersama-sama untuk dapat berkontribusi sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing demi mewujudkan kemajuan Kabupaten Mesuji dan kesejahteraan masyarakat seperti yang kita cita-citakan bersama.

Usai Sidang Istimewa Bupati Mesuji melakukan pemotongan Nasi  Tumpeng  dan serentak Menyanyikan Lagu  “Selamat Ulang Tahun ke-13 Kabupaten Mesuji.” Semoga Kabupaten Mesuji semakin maju dan masyarakatnya semakin sejahtera..(Dmr)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
perihoki perihoki perihoki perihoki robot dewa hack robot biru hack lapak cheat iblis merah hack jackpot besar mahjong ways perihoki
jago78