Ramadan Berkah, PWI Bersama PSHT Ranting Banjaragung Berbagi Takjil
Laporan : Tony Wahyudi Tulang Bawang
Tulangbawang,(Suarapedia.Id) — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tulangbawang bersama Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Banjaragung membagikan takjil kepada pengguna jalan yang melintas di jalan Ronggolawe, Kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulangbawang, Senin (10-04-2023).
Hadir pada acara tersebut Ketua PWI Tulangbawang Abdul Rohman, SH, Ketua PSHT Ranting Kecamatan Banjaragung Zacky Aulia, Pelatih tetap Sub Banjar Agung Mas Heri, beserta Mas pelatih Sub Kampung Tri Tunggal Jaya.
“Kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun dengan sasaran pengguna jalan dan warga sekitar. Selain pencak silat, di PSHT juga diajarkan berbudi luhur tahu benar dan salah serta berbagi sesama. Untuk itu di momen bulan yang penuh berkah ini tak disia-siakan untuk berbagi,” kata Ketua Ranting Zacky Aulia.
Ditempat yang sama Mas Heri Pelatih tetap Sub Tri Tunggal Jaya, mengatakan, bahwa kegiatan bertujuan untuk berbagi rezeki dan sekaligus untuk menjaga hubungan silaturahmi antar PSHT Ranting Banjaragung dengan masyarakat Kecamatan Banjaragung dan sekitarnya.
“Kegiatan ini juga merupakan acara tahunan Ramadan, selain berlatih pencak silat dan melatih manusia untuk berbudi luhur PSHT juga mengajarkan untuk berbagi antar sesama. Kali ini kita berkolaborasi bersama PWI Tulangbawang untuk berbagi takjil dan buka bersama,” papar Mas Heri.