Laksanakan Intruksi Drs.Sulpakar, Dinsos Dan PLT Camat Mesuji Salurkan Bantuan Musibah Kebakaran di Desa Wiralaga 2
Laporan : Dhamar
Mesuji Lampung,(Suarapedia.Id) – Berbekal Arahan Penjabat bupati Mesuji Drs Sulpakar MM dan Sekretaris Daerah kabupaten Mesuji, Syamsudin S.Sos pemerintah kabupaten Mesuji Melalui Kadis Sosial Mesuji Prastyo Yura Basrianto SH MM dan Kepala Bidang linjamsos Dinas Sosial Mesuji, Iswantoro. S.Sos menyalurkan bantuan untuk para korban kebakaran di Desa Wira laga 2 kecamatan Mesuji Selasa 23/5.
Adapun Kebakaran itu Terjadi Pada Senin Pagi pukul 9 : 20 WIB dengan dugaan sementara Kebakaran akibat konsilting arus listrik hingga Mengakibatkan 3 rumah warga terlalap api dan kerugian di Taksir Mencapai Ratusan Juta Rupiah, alhmandullilah tidak ada korban jiwa pada kejadian itu.kata iswantoro (Kabid Linjamsos Mesuji)
Ia menambahkan, Saat Kejadian, Tim Tagana Dinsos ikut serta bersama masyarakat membantu memadamkan api, hasil Assessment Tagana dan berkoordinasi dengan pihak desa.
Melalui Bantuan yang di Salurkan Tambahnya lagi, Pemerintah Daerah Mengucapkan turut berdukacita atas kejadian kebakaran yang menimpa masyarakat di desa Wira laga 2 , semoga masyarakat yang Terkena Musibah di berikan kekuatan, kesabaran dan ketabahan dalam Bencana yang tidak terduga datangnya.
“semoga tuhan yang maha esa memberikan rejeki yang berlimpah untuk para korban kebakaran dan semoga bantuan ini bermanfaat, inilah bukti perhatian Pemerintah Daerah kepada masyarakatnya.Jelas iswantoro.
Sementara itu, Di Ketahui, Dinsos Mesuji Menyalurkan bantuan para korban kebakaran yang di serahkan langsung oleh PLT Camat Mesuji Amad Rofi’i SAg MM, bersama kades dan Tagana wilayah Mesuji.
Adapun bantuan yang di salurkan berupa paket sembako, Beras,Mie instan, Kasur Merah , Sandang, Dewasa, Makanan anak, Makanan siap saji, Selimut, kompor gas 1 tungku, Regulator dan Tabung gas berisi 3 kg yang di salurkan langsung kepada Korban rumah kebaran.