Di Desa Nipah Kuning Mesuji Calon Lokasi Pembibitan Benih Ikan Air Tawar
Redaksi Daerah
Mesuji Lampung,(Suarapedia.Id) – Dinas perikanan Mesuji mendampingi pihak pemerintah pusat dan provinsi Lampung meninjau lokasi calon lokasi pembenihan bibit ikan Air tawar yang berada di Desa Nipah kuning Kecamatan Mesuji Kabupaten Mesuji Selasa (12/10/2021).
Usai meninjau calon lokasi pembenihan ikan air tawar Ir.Marliana Kabid Perikanan Budidaya dan PDS Provinsi Lampung mengatakan peninjauan lokasi ini yang diperuntukkan sebagai calon lokasi pembenihan ikan air tawar yang tentunya dari hasil tinjauan ini akan melakukan evaluasi dari berbagai aspek kelayakan hingga tentang faktor keamanan.
“Setelah melakukan survei lokasi pihaknya secara bersama-sama untuk melakukan kajian Berupa asfek sarana dan prasarana faktor penunjang sebagai tempat pembenihan ikan air tawar, mulai dari kualitas air hingga faktor keamanan.
Sementara Itu Hal Senada Juga di Katakan Nono Hartanto, M. Aq. Direktur perbenihan Dirjen Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan perikanan , Menurutnya’ pihaknya siap mengalokasikan anggaran sarana dan prasarana pembenihan ikan air tawar selagi lokasinya ada dan tentunya dengan melalui proses serta mekanisme, dan seandainya program pembangunan terwujud jangan sampai sarana dan prasarana ini nantinya hanya menjadi monumen.
“Pemerintah pusat siap mengalokasikan anggaran terkait sarana dan prasarana pembenihan ikan air tawar selagi lokasinya ada dengan mempertimbangkan berbagai aspek dan juga tentunya melalui proses serta mekanisme, asal jangan hasil pembangunan hanya menjadi monumen terang Nono Hartanto mengingat kementerian dan kelautan memprogramkan kampung atau desa budidaya ikan, Tutupnya.(Dmr/Rls)