FKPK: Bangunan senilai 600 Juta Lebih RUMDIS Kejaksaan Tubaba Hanya Pembangunan Kerangka Belum Ada Kelanjutan
Tulang Bawang Barat-(suarapedia.id)-Lembaga swadaya masyarakat (LSM) Forum komunikasi pemberantas korupsi (FKPK), kabupaten Tulangbawang barat (Tubaba), provinsi Lampung, soroti proyek pembangunan rumah dinas kejaksaan Tubaba yang hingga saat ini hanya terlihat kerangka/tiang coran.
Wahidin ketua LSM forum komunikasi pemberantas korupsi (FKPK) mengatakan, ” entah kapan proyek pembangunan rumah dinas kejaksaan itu dilanjutkan, sedangkan jumlah anggaran untuk tiang coran mencapai 600 juta lebih,” Kata Wahidin pada, Minggu (16/06/2024)
Tambahnya jika perbandingan dengan masyarakat membangun rumah pribadi senilai enam ratus juta itu sudah bisa dikatakan mewah dan megah.
“Anggaran itu sudah terlalu besar, kalau masyarakat membangun rumah pribadi sudah mewah dan megah dengan nilai segitu.” ujarnya
Terkait besarnya anggaran tersebut Wahidin akan pertanyakan langsung ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Tulangbawang barat yang membidangi kegiatan pembangunan proyek.
“Dalam waktu dekat saya akan ke dinas PU mempertanyakan besarnya anggaran, dan kapan kelanjutan pembangunan Rumdis tersebut.” pungkasnya