Pemkab Way Kanan Gelar OP Migor di 277 Kampung
Way Kanan (Suarapedia.id) — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Way Kanan akan menggelar Operasi Pasar (OP) Minyak Goreng (Migor) secara bertahap disetiap kampung yang ada, yakni sebanyak 277 kampung. Skema itu dilakukan agar tidak menimbulkan kerumunan, mengingat pandemi covid-19 yang hingga kini belum juga usai.
“Kami akan melaksanakan OP walau dalam jumlah yang sangat terbatas. Jadi kami rencanakan di 227 lokasi. Besok Rabu, (23/02) akan dilaksanakan pada kampung yang ada di Kecamatan Blambangan Umpu dan umpu Semenguk,” kata Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Way Kanan, Saipul saat dikonfirmasi, Selasa, (22/02/2022).
Sekkab mengatakan, untuk jumlah minyak goreng yang didistribusikan pada setiap kampung, masing-masing berbeda kuotanya, karena menyesuaikan jumlah penduduk. Dimana sasaran penerima ditentukan oleh Lurah dan Kepala Kampung.
“Nanti setelah didistribusikan ketiap kampung. Pihak Kampung akan mendistribusikan minyak goreng ke masyarakat melalui pendataan walau dalam jumlah yang terbatas,” kata dia.
Disamping itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisindag) Way Kanan, Kiki Christianto mengatakan bahwa harga minyak goreng nantinya dijual sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah, yaitu Rp14 Ribu per liter berdasarkan Harga Eceran Tertinggi (HET).
“Untuk kemasan 900ml di harga Rp 12.500. Pada saat pendistribusian nanti akan di dampingi oleh pihak-pihak dari kecamatan, SatPol PP dan Bhabinkantibmas setempat, agar kegiatan OP dapat berjalan lancar dan tanpa kendala,” kata Kiki.
Dia mengatakan, informasi mengenai digelarnya OP ini telah disampaikan kepada masing-masing kepala kampung dan dalam pelaksanaan nantinya akan dibagi per sesi.
“Kami upayakan dalam pelaksanannya yang terbaik, agar tidak terjadi kerumunan, sehingga masyarakat tetap sehat juga mendapatkan minyak dengan harga terjangkau,” katanya. (MOES)